Header ADS

Pembangunan Jalan di Blora Mulai Dikebut, Target Mei Masuk Tahap Lelang

PLT Kepala DPUPR Blora, Nidzamudin Al Hudha

BLORA, POJOKBLORA.ID -
Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Blora memastikan proyek pembangunan jalan tahun ini mulai bergerak meski sempat mengalami keterlambatan. PLT Kepala DPUPR Blora, Nidzamudin Al Hudha, mengungkapkan bahwa delay tersebut terjadi karena adanya surat instruksi dari Presiden dan Menteri Keuangan terkait penundaan pelaksanaan pekerjaan pada awal tahun. Senin,(28/04/25).

Menurut Nidzamudin, selama Januari hingga Maret 2025, pihaknya belum dapat melaksanakan kegiatan fisik di lapangan. Namun, sejak awal April, tahapan perencanaan dan survei lapangan sudah mulai dilakukan secara intensif sebagai langkah percepatan pembangunan.

"Harapannya, pada bulan Mei seluruh tahapan sudah bisa masuk ke proses lelang," jelasnya. Ia menambahkan bahwa percepatan ini menjadi penting agar proyek tidak molor lebih lama dan tetap sesuai dengan target pembangunan yang telah ditetapkan.

Untuk tahun ini, Blora mengalokasikan anggaran kurang lebih Rp250 miliar yang bersumber dari pinjaman daerah dan Dana Alokasi Umum (DAU). Dana tersebut akan difokuskan untuk pembangunan jalan di berbagai wilayah Kabupaten Blora yang dinilai strategis dan mendesak.

Nidzamudin menegaskan bahwa pembangunan jalan kali ini ditargetkan berkualitas "mantab", dengan standar teknis yang ketat. Harapannya, jalan yang dibangun mampu meningkatkan konektivitas antardaerah sekaligus mempercepat pertumbuhan ekonomi di Blora.

Dengan dimulainya tahapan ini, masyarakat Blora diharapkan bersabar dan mendukung penuh proses pembangunan. DPUPR optimistis proyek jalan tahun ini akan berjalan lebih optimal dan menghasilkan infrastruktur yang berkualitas tinggi bagi seluruh warga.(AGUNG)

Sponsor

Posting Komentar

Beri masukan dan tanggapan Anda tentang artikel ini secara bijak.

Lebih baru Lebih lama